Featured Posts
Recent Articles

PKS: Mesin Partai Itu Kader, Bukan Artis

Jakarta - Saat banyak partai politik ramai-ramai meminang artis untuk masuk di partai, tapi tidak demikian dengan Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Walau, keberadaan artis di parpol akan mendongkrak suara partai.

Politisi PKS, Indra, mengatakan bahwa proses kaderisasi itu ada pada partai. Bukan ditentukan oleh seorang artis. Sehingga, PKS merasa tidak perlu mengandalkan artis untuk memperoleh suara tinggi.

"Kalau PKS enggak perlu merebut suara dengan artis, bukan haram, karena mesin partai itu kader, bukan artis," kata Indra dalam acara diskusi, di Jakarta, Senin, (24/12/2012).

Indra, yang juga duduk di Komisi III DPR ini mengakui bahwa saat ini PKS belum memiliki figur yang mumpuni untuk dikenal lebih jauh oleh masyarakat. Namun, PKS tetap optimis untuk meraih suara. Apalagi untuk menghantarkan anggotanya untuk duduk di legislatif.

"Tanpa figur tokoh politik yang kuat, PKS yakin masih akan memperoleh suara memadai untuk tetap duduk di kursi perwakilan rakyat. Saya yakin 2014 nanti kita akan mendapatkan kursi memadai," katanya.

Lebih lanjut, bagi Indra faktor penentu perolehan suara PKS di pemilu bukan hanya tokoh partai yang populer, tapi kader yang menggerakan mesin untuk menggenjot perolehan suara pemilu nanti.

"PKS akan melihat bagaimanapun dengan semakin terinternalisasinya masyarakat, saya yakin partai Islam akan mendapatkan tempat. Di lain hal itu benar PKS tidak punya tokoh yang kuat, tapi mesin penggeraknya itu dari kader, bukan ketokohan seseorang," ujar Indra. 

Sumber : http://nasional.inilah.com/read/detail/1940569/pks-mesin-partai-itu-kader-bukan-artis

Share and Enjoy:
We will keep You Updated...
Sign up to receive breaking news
as well as receive other site updates!
Subscribe via RSS Feed subscribe to feeds
Sponsors
Template By SpicyTrickS.comSpicytricks.comspicytricks.com
Template By SpicyTrickS.comspicytricks.comSpicytricks.com
Popular Posts
Recent Stories
Connect with Facebook
Sponsors
Recent Comments